Notification

×

Iklan

Iklan

Perkemi Dojo Laksanakan Sekolah Falsafah Sebagai Pedoman Hidup Kenshi

Apr 18, 2025 | 9:03:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2025-04-18T13:03:06Z


Dokumentasi kegiatan Sekolah Falsafah

Kampus, Red Line News-- Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia (PERKEMI) Dojo, Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare, menggelar kegiatan Sekolah Falsafah, Kegiatan ini berlangsung di Gedung N IAIN Parepare, Jumat (18/04).


Kegiatan ini mengusung tema "Rekonstruksi Pemahaman Beladiri dan Kesatuan Karakter Untuk Membangun Mentalitas Kenshi".


Irsandi Akbar, selaku ketua umum Perkemi Dojo dalam sambutanya mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan pertama untuk kepengurusan baru. "Kegiatan kita ini sekolah falsafah dimana sekolah seperti ini merupakan program kerja pertama untuk kepengurusan ini, artinya yaitu kepengurusan sebelumnya itu tidak ada oleh karena nya itu kita mengadakan kegiatan ini karna kegiatan ini penting untuk kita selaku kenshi, yang dimana fase seperti ini pedoman hidup bagi kami kenshi atau orang-orang yang bergelud di beladiri,"ujarnya.


Edi Ferdiansyah, selaku ketua panitia menjelaskan tentang tema dan waktu pelaksanaan kegiatan tersebut. "Kegiatan ini bernama Sekolah Falsafah dan temanya yaitu "rekontruksi pemahaman beladiri dan kesatuan karakter untuk membangun mentalitas kenshi" dan waktu pelaksanaanya dimulai pada tanggal 18 sampai 21 maret 2025 dan bertempat di gedung N, untuk jumlah peserta kami berjumlah 25 orang, dan dana yang kami gunakan yaitu kas perkemi dojo IAIN Parepare," jelasnya.


Hafiz selaku ketua umum Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (DEMA-I), dalam sambutanya menyampaikan pesannya untuk anggota perkemi dojo selepas kegiatan tersebut. "Pesan saya untuk anggota Perkemi Dojo selepas dari kegiatan ini semoga niat dari kepengurusan dalam melaksanakan kegiatan sekolah falsafah ini menambah nilai-nilai yang kalian inginkan, semua tercapai di peserta peserta yang mengikuti kegiatan ini," tuturnya.


Reporter : PUR, MTH

Redaktur : HSN

Web&IT: Fitrianti

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update