Notification

×

Iklan

Iklan

SEMA-F Gelar Seminar Nasional untuk Dorong Partisipasi Mahasiswa dalam Pilkada 2024

Nov 6, 2024 | 8:09:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-11-06T16:04:14Z

 

Seminar Nasional Sema FEBI di Auditorium IAIN Parepare 


Kampus, Red Line News-- Senat Mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (Sema-FEBI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare menggelar Seminar Nasional di Auditorium IAIN Parepare, Rabu (06/11). 


Seminar ini bertujuan untuk meningkatkan partisipasi mahasiswa dalam Pilkada 2024. Dengan mengusung tema “Partisipasi Mahasiswa sebagai Rekonstruksi Perwujudan Nilai-Nilai Berdemokrasi yang Kritis dan Berintegritas Dalam Menyambut Pilkada 2024”. Kegiatan ini terbuka untuk umum, terutama ditujukan kepada mahasiswa IAIN Parepare. Diskusi dalam seminar ini mengangkat tiga sub-tema utama, yaitu proses pilkada, kode etik penyelenggaraan pilkada, serta perlombaan organisasi yang akan dilaksanakan besok malam.


Ketua Umum SEMA-F, Nur Muhammad Rahmat dalam sambutannya menegaskan pentingnya peran mahasiswa dalam pemilihan kepala daerah (Pilkada). Ia menyatakan bahwa mahasiswa memiliki tanggung jawab dalam proses demokrasi untuk memilih pemimpin yang peduli terhadap rakyat. "Kita sebagai warga negara yang akan berpartisipasi dalam pilkada memiliki tanggung jawab untuk memilih pemimpin yang peduli. Mahasiswa perlu menyadari bahwa banyak kepentingan politik di dalam proses pilkada, dan kita sering kali menjadi sasaran permainan politik tersebut," ujarnya.


Senada dengan Ketua Umum, Wakil Presiden Mahasiswa, Putri Arifin, juga mengajak mahasiswa untuk lebih aktif dalam politik. Menurutnya, suara mahasiswa saat ini memiliki pengaruh besar. “Mahasiswa sekarang menjadi sorotan publik, suara kita adalah emas. Gunakanlah suara itu dengan bijak dan bertanggung jawab,” tegasnya.


Wakil Rektor III, Muhammad Ali Rusdi Bedong, menyampaikan harapannya agar seminar ini mampu meningkatkan kesadaran mahasiswa akan pentingnya partisipasi dalam pilkada. "Mari kita sukseskan dan jaga ketertiban agar pilkada dapat berlangsung dengan baik dan damai. Semoga kita mampu menghasilkan pemimpin yang peduli terhadap masyarakat, terutama nasib mahasiswa," harapnya.



Reporter: NIA

Redaktur: NAZ

Web & It : Fauzan

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update