Notification

×

Iklan

Iklan

Pembukaan Dikdas ke-25 MISPALA COSMOSENTRIS: Bentuk Kader Tangguh dengan Hati Kuat

Nov 5, 2024 | 11:21:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-11-10T02:59:15Z

 

Pembukaan Dikdas Di Gedung Balai Seni IAIN Parepare


Kampus, Red Line News-- Mahasiswa Islam Pecinta Alam (MISPALA) COSMOSENTRIS IAIN Parepare melaksanakan pembukaan Pendidikan Dasar (Dikdas) ke-25 yang bertempat di Gedung Balai Seni IAIN Parepare, Selasa (05/11).


Kegiatan ini mengangkat tema, "Gambaran dan Bentuk Harapan Kami untuk Membentuk Kader yang Tangguh dan Hati yang Kuat", dengan jumlah peserta sebanyak 25 orang.


Sri Mulyana, selaku Pembina Harian MISPALA, menyampaikan rasa senangnya dapat hadir sebagai pembina. "Saya merasa sangat senang bisa hadir di sini. Saya telah menjadi pembina MISPALA sejak 2009. Rekrutmen adalah hal yang pasti dalam organisasi, dimana para anggota nantinya akan berperan penting hingga menjadi pengurus," ungkapnya.


Ruslan, selaku wakil Ketua MISPALA COSMOSENTRIS, menjelaskan bahwa kegiatan Dikdas ini adalah jenjang penting untuk merekrut anggota baru. "Kegiatan ini adalah kesempatan untuk merekrut keluarga baru. Kami menyediakan panitia yang akan memfasilitasi perekrutan ini. Ikutilah kegiatan ini dengan serius dan perbaiki niat kalian," jelasnya.


Ali Rusdi, selaku Wakil Rektor III, turut memberikan pesan kepada para peserta. "Titipan saya untuk Mahasiswa Islam Pecinta Alam, mohon jaga keselamatan kalian dan hindari resiko yang bisa saja terjadi," pesannya.


Rizal, Ketua DEMA I, juga berharap agar para peserta memiliki konsistensi dan komitmen untuk bergabung dan bertahan dalam organisasi Mispala. "Harapan saya, semoga peserta bisa konsisten dan komitmen dalam mengikuti kegiatan serta bertahan di organisasi MISPALA COSMOSENTRIS ini," harapnya.



Reporter : PZH, PAP

Redaktur : NAZ

Web & IT : Fauzan

TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update