Pembukaan Career Unggul Expo Di Gedung Balai Seni |
Kampus, Red Line News-- Bursa Kerja Khusus (BKK) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare, menggelar kegiatan Career Unggul Expo 2024 yang bertempat di Gedung Balai Seni IAIN Parepare, Minggu (24/11).
Kegiatan ini mengusung tema "From Passion to Profession: Wujudkan Karier yang Kalian Cintai." Tujuan adanya kegiatan ini adalah untuk membantu para alumni untuk bisa terserap dalam dunia kerja dan bisa mengurangi angka pengangguran yang ada di kota Parepare. Rangkaian kegiatan berlangsung selama 2 hari, pada tanggal 23 hingga 24 November 2024.
Anras Sri Astuti, selaku Ketua Perusahaan Kerja Khusus IAIN Parepare, mengungkapkan bahwa kegiatan Career Unggul Expo dihadiri banyaknya perusahaan besar. "Dimana dalam kegiatan ini menghadirkan perusahaan-perusahaan besar untuk melakukan rekrutmen langsung kepada para alumni kampus seajatappareng," ungkapnya.
Anras sri astuti juga menyebutkan beberapa lembaga yang terlibat didalam kegiatan Expo ini. "Kegiatan Career Unggul Expo ini melibatkan Pemerintah Kota Parepare, Dinas tenaga kerja, Dinas kesehatan, Kesbangpol, Polres dan Kurang lebih 15 perusahaan besar dan 3 Vendor besar yang turut hadir dalam kegiatan ini," sebutnya.
Muhammad Ali Rusdi, selaku Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan, dan Kerjasama, menuturkan harapan agar kedepannya memperbanyak kolaborasi bukan hanya lingkup kampus tetapi diluar juga. "Saya harap agar kedepannya diperbanyak lagi kolaborasi dari berbagai perusahaan seperti kegiatan Career Unggul Expo ini, agar program-program lain dilingkup IAIN Parepare maupun diluar juga dapat dikerjasamakan," tuturnya.
Salah seorang Peserta Career Unggul Expo, Uni, berharap kegiatan ini diadakan setiap tahunnya agar tidak ada lagi pengangguran dikalangan mahasiswa. "Semoga kegiatan ini akan ada di setiap tahunnya, sehingga banyak anak muda yang sebelumnya tidak berkerja menjadi dapat pekerjaan," harapnya.
Reporter: TGR, AST
Redaktur: AML
Web & IT: Fauzan