Training Aksi Animator ANIMASI IAIN Parepare 28 Juni 2021 |
Kampus, Red Line News-Aliansi Mahasiswa Seni (ANIMASI) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare laksanakan pembukaan kegiatan Training Aksi Animator (TRAKTOR) dengan tema "Bergerak Mandiri Menuju Instruktur Yang Berintegritas" bertempat di Gedung N1 IAIN Parepare, (28/07).
Muhammad Anno selaku ketua umum Animasi mengungkapkan dalam sambutannya total jumlah peserta sebanyak 38 orang. "Jadi peserta pada kali ini berjumlah sekitar 38 orang dan saya juga berharap peserta mampu mengaplikasikan tema yang diangkat dalam kegiatan ini," ungkapnya.
Pada kesempatan ini juga Nurjannah selaku Ketua Komisi C Senat Mahasiswa Institut (SEMA-I) mengharapkan peserta mampu memaksimalkan segala usaha dalam kegiatan. "Melihat dari antusiasnya teman-teman saya berharap para peserta mampu memaksimalkan usaha-usaha yang dilakukan untuk mendapatkan hasil yang maksimal," harapnya.
Muhammad Fajar selaku Ketua Dewan Eksekutif Mahasiswa Institut (DEMA-I) mengungkapkan dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan secara resmi berpesan kepada peserta untuk memanfaatkan dan meningkatkan manajemennya. "Saya juga berpesan kepada teman-teman hal yang harus dikedepankan sebagai mahasiswa yang berorganisasi adalah bagaimana teman-teman memanfaatkan dan meningkatkan manajemen dan kepimpinannya," ujarnya.
Reporter: ASR
Redaktur: HMS
Web & IT: Rista