Notification

×

Iklan

Iklan

PKP Porma, Bina Kader dalam Menghadapi Era Bonus Demografi

Jun 13, 2020 | 8:11:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-11-23T01:38:32Z
Logo Porma IAIN Parepare 13 Juni 2020


Kampus, Red Line News-- Persatuan Olahraga Mahasiswa (PORMA) Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare melaksakan Pelatihan Kader Porma (PKP) via WhatsApp dengan mengusung tema "Bina Kader (Bakar) Porma dalam Menghadapi Era Bonus Demografi" yang dilaksanakan pada tanggal 11 hingga 14 Juni mendatang, (13/06).

Alfian selaku Ketua Panitia mengungkapkan tema yang diangkat bermakna agar Porma lewat PKP dapat menyiapkan para kadernya untuk menghadapi era demografi. "Kedepannya kami berharap para kader Porma dapat berkonstribusi banyak untuk masyarakat serta siap menghadapi era demografi," ungkapnya.

Alfian menambahkan, sistem yang digunakan dalam PKP kali ini adalah sistem mentoring yang terdiri dari 8 hingga 10 peserta dalam satu kelompok. "Dalam setiap kelompok ada 1 mentor yang akan memberikan pengarahan dan tugas kepada peserta PKP, tugasnya berupa membuat Kerya Tulis Ilmiah atau essay dan yang paling terpenting mengasah skill kreatifitas dan inovasi peserta, jadi akan ada satu materi dalam semalam," tambahnya.

Muhammad Ali Imran selaku Wakil Ketua Umum Porma mengungkapkan PKP bertujuan sebagai sarana pembelajaran bagi anggota Porma, "PKP adalah salah satu jenjang yang wajib diikuti oleh Anggota Porma dengan tujuan sebagai sarana pembelajaran, mempersiapkan diri serta melatih mental untuk bekal kedepannya," ungkapnya saat dihubungi via WhatsApp.

Muhammad Ali Imran berharap kegiatan PKP kali ini dapat bermanfaat bagi seluruh anggota Porma. "Semoga kedepannya kegiatan ini dapat bermanfaat bagi anggota Porma kedepannya serta berguna untuk lembaga terlebih kepada pribadi seluruh anggota," harapnya.


Reporter: IMD
Redaktur: UKM
Web & IT: Rahmi 
TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update