Notification

×

Iklan

Iklan

Jalan Ke Gedung T Di Perbaiki Tanggap Mahasiswa Dan Dosen

Nov 18, 2016 | 1:36:00 PM WIB | 0 Views Last Updated 2024-10-27T15:05:41Z
Buruh yang sedang melakukan pekerjaan jalan menuju gedung T (doc.rsm)

Red Line News -- Pihak kampus STAIN Parepare terus berbenah. Hal ini terbukti dengan perbaikan jalan yang dilalui oleh dosen dan mahasiswa. Jalan yang mendapatkan giliran perbaikan yakni salah satu jalur ke gedung T tepat di belakang asrama putra  .

Perbaikan itu mendapatkan respon dari dosen maupun mahasiswa yang sering melewati jalan tersebut. Salah satu mahasiswa Tarbiyah Sri Ningsih menyarankan proses pengerjaannya dipecepat agar tidak mengganggu dan tidak meresahkan pengguna jalan.

“Jalan yang diperbaiki sekarang dipercepat supaya tidak mengganggu dan meresahkan bagi kita selaku pengguna jalan,” paparnya.

Dicki sulkarnain juga merespon pengerjaan jalan dibelakang asrama. Dia mengatakan pengerjaannya sudah bagus karena ada kesadaran dari pihak kampus untuk memperbaiki saluran air namun yang disesali yakni menghambat pengguna jalan.

“Penghambatan jalan itu masalahnya, membuat yang melewati resah karena jalur salah satu ke gedung T dan perbaikannya dipercepat bukan hanya mahasiswa yang tersiksa melewati namun dosen juga,” keluhnya.

Mengenai jalan yang terhambat dosen juga berkomentar. Pembangunan diharapkan sesuai dengan peruntukannya.

“Dulunya takut ki lewat disana karena jalanannya jelek, berjurang walaupun sudah di aspal dan telah di perbaiki  yang sesuai peruntukkannya, nantinya bisa mi lewat mobil di situ ,” ulas Arsyad.  (Sbr/Smk)
TUTUP IKLAN
TUTUP IKLAN
×
Berita Terbaru Update